Ekstrakulikuler Paskibra bertujuan sebagai wadah pembinaan bagi anak-anak dan pemuda Indonesia dengan prinsip-prinsip metodik kepaskibraan yang pelaksanaannya desesuaikan dengan keadaan, kepentingan, dan perkembangan bangsa dan Negara. Dan ekstrakulikuler ini bertujuan untuk menyiapkan siswa mampu melaksanakan upacara bendera yang lebih baik lagi, serta menunjang kegiatan belajar mengajar, khusunya di bidang pembinaan kesiswaan dalam pembentukan watak, kedisiplinan dan kepribadian siswa melalui kegiatan kepaskibraan.
Pelaksanaan Kepaskibraan di SMK BPS&K 1 Jakarta mengacu kepada metodik kepaskibraan yang menggunakan pandangan dan memerlukan tiap peserta didik sebagai makhluk Tuhan, makhluk pribadi dan makhluk sosial.
Para pendidik merupakan subjek didik, yang ikut menentukan ragam kegiatan kepaskibraan, yaitu dengan memperhatikan minat, bakat, kemampuan dan kebutuhan mereka.
Kepaskibraan di SMK BPS&K 1 Jakarta dilandasi dengan pendidikan yang berpusat pada Allah SWT sebagai bentuk kepercayaan agama Islam, pendidikan yang bersifat pada anak dan pemuda, dan pendidikan yang berpusat pada masyarakat.
Komentar Terbaru